KONAWETERKINI.COM- Wakil Bupati Konawe, H. Syamsul Ibrahim, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) percepatan serapan gabah jelang Panen Raya 2025 di Unaaha, Rabu 09 April 2025. Rakor ini dihadiri oleh sejumlah pejabat terkait, termasuk perwakilan Bulog Kanwil Sultra, Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Korem 143/Haluoleo, Kodim se-Sultra, serta mitra penggilingan padi se-Provinsi Sultra.
Melalui sambutannya yang dibacakan oleh Wakil Bupati Konawe Syamsul Ibrahim, Bupati Konawe menegaskan komitmen pemerintah dalam mendukung program Astacita Presiden dan Wakil Presiden, khususnya dalam mewujudkan swasembada pangan.
Pemerintah menargetkan Perum Bulog menyerap beras sebanyak 3 juta ton hingga April 2025.
“Pemerintah telah menetapkan harga pembelian gabah kering panen (GKP) di tingkat petani sebesar Rp6.500/kg dan beras sebesar Rp12.000/kg,” ujar Syamsul Ibrahim.
Bulog Kanwil Sultra mendapat target serapan setara beras sebanyak 47.115 ton, dengan rincian 16.050 ton untuk wilayah Konawe. Hingga saat ini, realisasi penyerapan gabah di Sultra mencapai 34.059 ton (setara beras 18.560 ton), sementara di Konawe telah terserap 12.460 ton gabah.
“Masih ada kekurangan 28.555 ton setara beras di Sultra dan 9.209 ton di Konawe. Untuk itu, diperlukan koordinasi intensif guna mencapai target, terutama di bulan April ini yang merupakan puncak Panen Raya,” tegasnya.
Rakor ini diharapkan dapat menghasilkan langkah-langkah strategis untuk mempercepat penyerapan gabah dan beras, sekaligus mendukung ketahanan pangan nasional.
Hadir dalam Rakor, Perwakilan Bulog Kanwil Sultra, Kadis Ketahanan Pangan dan Peternakan Prov. Sultra, Kasiter Korem 143/Haluoleo, Dandim 1417/Kendari, 1412/Kolaka, 1413/Bombana, 1430/Konawe Utara beserta jajarannya, Dirkrimsus Polda Sultra, Mitra Penggilingan Padi se-Sultra, Kadis Tanaman Pangan dari Kabupaten Kendari, Konawe, Kolaka, Bombana, dan Kolaka Timur
Dengan sinergi seluruh pihak, diharapkan target penyerapan gabah dan beras di Sulawesi Tenggara, khususnya Konawe, dapat tercapai sesuai harapan.
Comment