by

Harmin Ramba Dukung PWI Konawe Terbentuk

KONAWE, TERKINI. COM – Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulawesi Tenggara sukses menggelar orientasi keorganisasian di Kabupaten Konawe,

Dalam orientasi itu, sebanyak 20 wartawan di Konawe mengikuti kegiatan orientasi dengan mengusung“Menjunjung Tinggi Etika Menjamin Kemerdekaan Pers”,bertempat di salah satu hotel di Kota Unaaha.

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Pj Bupati Konawe, Harmin Ramba dan dihadiri oleh Ketua PWI Sultra, Sarjono, Ketua DPRD Konawe, Ardin dan Kapolres Konawe, AKBP Ahmad Setiadi.

Saat membawakan sambutannya, Pj Bupati Konawe, Harmin Ramba mengungkapkan, wartawan merupakan mitra pemerintah yang menjadi corong dalam menyampaikan informasi pembangunan di Kabupaten Konawe.

“Bagi kami, wartawan adalah mitra yang dapat memberikan nuansa dalam pembangunan,” kata Harmin Ramba.

Harmin juga mengharapkan agar wartawan menyajikan berita secara profesional dan berimbang, yang akan berdampak positif pada masyarakat.

Dikesempatan itu pula Pj Bupati Konawe menyatakan dukungannya agar PWI Kabupaten Konawe dapat segera terbentuk,

“Kalau bisa diusahakan agar segera bentuk PWI di Konawe” imbuhnya.

Ketua PWI Sultra, Sarjono menekankan, kemerdekaan pers adalah bentuk kedaulatan masyarakat dan dalam menjalankan kebebasan dalam berkarya, wartawan harus menjaga etika sebagai bagian dari proses moral dalam menjalankan tugas jurnalistik.

“Tentunya dalam menjalankan kebebasan harus menjaga etik yang merupakan proses moral wartawan dalam menjalankan tugas sebagai jurnalistik,” tuturnya.

Untuk diketahui, Sarjono juga memberikan plakat dan piagam penghargaan kepada Pj Bupati Konawe, Ketua DPRD Konawe, Kapolres Konawe, Kadis Kominfo Kabupaten Konawe.

 

Laporan: Redaksi.

 

Pj Bupati Konawe membuka kegiatan Orientasi keorganisasian PWI Konawe.

 

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *