by

Tertibkan Kawasan Revitalisasi ICP, Pemkab Konawe Kukuhkan Asosiasi Pedagang Kaki Lima 

KONAWETERKINI.COM- Guna menertibkan kawasan revitalisasi Inolobunggadue Central Park (ICP), Pemkab Konawe bentuk dan kukuhkan Asosiasi Pedagang Kaki Lima (ASPEK), Jumat 08 September 2023, yang berdagang di kawasan tersebut.

Menurut Asisten II Pemkab Konawe, Muh Akbar, pembentukan asosiasi bertujuan untuk mengontrol pedagang yang masuk di kawasan revitalisasi ICP, mengingat fungsi ICP sebagai kawasan terbuka masyarakat.

“Kita akui bahwa kawasan ICP ini sudah ramai yang otomatis merangsang adanya aktivitas ekonomi, tapi ini tetap harus dikontrol mana yang boleh mana yang tidak, sehingga ICP ini tidak berubah dari tujuan dan fungsi awalnya,” jelasnya.

Belum ada waktu yang pasti untuk menertibkan pedagang di kawasan ICP, namun kembali lagi Muh Akbar mengingatkan akan fungsi utama dari ICP, sehingga tidak boleh ada aktivitas lain yang mengganggu.

“Dengan hadirnya asosiasi inilah yang akan menjadi wadah diskusi, agar tujuan ICP tercapai tapi tidak juga menghilangkan peluang-peluang ekonomi yang ada di kawasan itu,” pungkasnya.

Sekretaris DLH, Sitiana pun berpesan agar pedagang dan masyarakat tetap menjaga kebersihan kawasan ICP.

Sementara itu, Kasatpol PP, Agus Suyono mengatakan akan menindak pedagan yang tidak mengindahkan kesepakatan bersama antar asosiasi dan satgas ICP.

Ditempat yang sama Ketua ASPEK Alfairien mengatakan, pembentukan asosiasi ini untuk melindungi dan memberikan kepastian kepada para pedagang, agar lebih muda berkomunikasi dengan pemerintah khususnya mengenai pelaksanaan peraturan di kawasan ICP.

Perlu diketahui, pengukuhan ASPEK dilakukan Asisten II Pemkab Konawe, Muh Akbar yang didampingi sejumlah Kepala OPD teknis pengelola ICP seperti Dinas Perindagkop, Dinas PU, Dinas Pariwisata, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perhubungan dan Satpol PP.

Pengukuhan dirangkaikan pembentukan Satgas ICP yang terdisi dari dinas teknis dan sosialisasi peraturan pemerintah tentang tata cara berdagang di kawasan ICP.

 

 

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *