by

Hari Ini, Liga Tarkam Di Konawe Resmi Dibuka Kemenpora

KONAWETERKINI.COM- Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo melalui Asisten Deputi dan Olahraga Kemenpora RI Suriati, resmi membuka Kejuaraan Antar Kampung ( Tarkam) di Halaman Kantor Bupati Konawe, Rabu 30 Agustus 2023.

Melalui sambutannya, Suriati mengatakan terdapat 100 titik lokasi Kejuaran Tarkam 2023, salah satunya Kabupaten Konawe.

“Ini merupakan kedatangan saya yang kedua kalinya, sebelumnya waktu itu saya membawa program festival olahraga dan senam bersama,” katanya.

Selain liga Tarkam, pihaknya juga memvawa serta Pelatihan Industri Olahraga, Pameran UMKM, serta eralatan olahraga.

“Semua ini untuk meningkatkan partisipasi olahraga dan kebugaran jasmani masyarakat Kabupaten Konawe,” jelasnya.

Ia berharap, Liga Tarkam menjadi salah satu produk Kemenpora yang menggerakan masyarakat dalam berolahraga tidak hanya dalam rangka prestasi.

“Tetapi utamanya selalu menggerakan masyarakat untuk selalu aktif berolahraga , kemungkinan nanti ada bibit atlet yang kita dapat dari pelaksanaan kegiatan Liga Tarkam,” bebernya.

Di tempat yang sama, Sekrestaris Daerah (Sekda) Konawe Ferdinand Sapan, melalui sambutannya mengatakan sangat berterima kasih atas program yang telah diluncurkan Kemenpora.

“Ini adalah program yang kedua, muda-mudahan berkelanjutan. Kami di Pemerintah Daerah Konawe juga telah mempersiapkan fasilitas olahraga yang semoga kedepan ini bisa mendorong semangat anak-anak muda kami untuk lebih berprestasi,” ujarnya.

Ferdinand menjelaskan bahwa ada beberapa cabang olahraga yang menjadi andalan Kabupaten Konawe, diantaranya bulutangkis dan angkat besi.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Konawe, Jahiudin membeberkan bahwa di kejuaraan Liga Tarkam 2023, terdapat lima cabang olahraga (Cabor) yang akan dipertandingkan yakni, atletik, basket, voli, tenis meja, dan bulu tangkis.

 

 

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *