by

DPD PPNI Konawe Resmi Dilantik, Honor Perawat Desa Jadi Isu Utama

KONAWE, TERKINI.COM- Honor perawat desa menjadi program kerja atau isu utama yang akan diperjuangkan Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPD PPNI) Kabupaten Konawe periode 2022-2027 yang baru saja resmi dilantik disalah satu hotel di Konawe, Rabu 09 Oktober 2022.

Hal tersebut dikatakan langsung Ketua DPD PPNI Kabupaten Konawe, Pince Sonaru yang berjanji akan memperjuangkan para perawat terutama perawat desa.

” Kita akan perjuangkan honor mereka sebagai perawat desa, dan Inshaallah tahun depan kita akan minta pada Pemerintah Daerah untuk menaikkan honor mereka,” katanya.

Di tempat yang sama Ketua DPW PPNI Sultra Heryanto, berharap pengurus DPD PPNI Konawe mampu menjalankan kewajiban dalam melayani kepentingan dan kebutuhan seluruh perawat.

” Jadi semua pelayanan terkait keperawatan seperti STR dan re-registrasi perpanjangan STR, izin praktek keperawatan itu menjadi kewajiban kita untuk layani, karena visi misi kita adalah bagaimana kita (PPNI) ini disayang oleh semua anggota,” jelasnya.

Sementara itu, pelantikan dilakukan kepada 40 pengurus DPD PPNI yang dilakukan oleh Ketua DPW PPNI Sulawesi Tenggara, Heryanto.

Kepala Dinas Kesehatan Konawe, Mawar Taligana, juga turut hadir dalam pelantikan tersebut. Selain itu, Kepala Bapeda Konawe, Sriani, siswa SMK Kesehatan serta para Perawat se-kabupaten Konawe juga hadir dalam acara pelantikan.

 

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *