by

Ragam Etnis Ramaikan Pawai Budaya di Konawe

KONAWE, TERKINI.COM- Berbagai macam budaya lokal yang berada di Kabupaten Konawe, memeriahkan pawai budaya, Kamis 30 Desember 2021.

Pawai budaha merupakan salah satu bentuk melestarikan kekayaan daerah yakni budaya. Selain itu, budaya juga merupakan identitas daerah yang menjadi alat pemersatu antar daerah. Olehnya, menjadi kewajiban generasi muda menjaga dan melestarikan budaya lokal di daerah.

Hal itu diungkapkan Sekretaris Kabupaten (Sekab) Konawe Ferdinand Sapan saat membawakan sambutan giat pawai budaya tingkat Konawe tahun 2021. Pawai budaya tersebut diikuti utusan dari 29 kecamatan se-Konawe, etnis budaya lain di Konawe, serta organisasi masyarakat (ormas) budaya di wilayah setempat. Arak-arakan pawai budaya itu start dari depan Makam Raja Lakidende dan berakhir di lapangan kantor pemkab Konawe.

“Ini menjadi bentuk sumbangsih kita dalam memajukan daerah yang kita cintai. Semoga kita terus dapat mengembangkan prestasi seni dan budaya di Konawe,” ujar Ferdinand Sapan, didampingi Kapolres Konawe AKBP Wasis Santoso dan Kajari Irwanuddin Tadjuddin.

Lanjutnya, semua elemen masyarakat harus menyadari pentingnya nilai budaya sebagai upaya memperkokoh jatidiri bangsa. Menurutnya, karnaval atau pawai budaya Konawe tahun 2021 dapat menjadi momentum kebangkitan dalam rangka menjaga marwah sebagai daerah yang kultural.

“Pawai budaya ini juga sebagai aktualisasi berbagai macam adat budaya yang ada di Konawe. Artinya, hal ini melambangkan bahwa Konawe menjadi tempat yang aman dan bersahabat bagi semua masyarakat,” jelasnya.

Pawai budaya juha merupakan bentuk sosialisasi kepada masyarakat agar melestarikan budaya lokal yang ada. Ia menyampaikan terima kasih kepada budayawan dan segenap warga Konawe yang serius dalam menjaga kelestarian budaya.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *