by

Suzuki Hadirkan New Carry Minibus, Sayangnya Pasar Otomotif Sultra Harus Menunggu

Suzuki New Carry Minibus. Foto: ist

KENDARI, INDITIMES.ID – Suzuki seakan tidak pernah tidur untuk terus menghadirkan inovasi mereka memenuhi kebutuhan konsumen dan perkembangan jaman.

Sebelum meluncurkan Suzuki New Carry Pick Up yang dilengkapi dengan APAR, suzuki juga meluncurkan Suzuki New Carry Minibus dan Carry Blind Van guna mengakomodir berbagai kebutuhan konsumen dimulti segmen.

“Suzuki New Carry Minibus ini sangat cocok digunakan oleh hotel-hotel untuk menjemput atau mengantar tamu-tamunya, tapi bukan berarti hanya untuk hotel saja, minibus ini juga bisa digunakan sebagai kendaraan keluarga. Khususnya yang memiliki keluarga besar,” ujar Rahmad Ladae selaku Head Promotion PT Megahputra Kendari saat ditemui indiTIMES, Kamis 18 Februari 2021.

Lalu seperti apakah Suzuki New Carry Minibus dan Carry Blind Van  ini?, keduanya memiliki perbedaan yang terletak pada pintu di baris kedua. New Carry Minibus memiliki pintu tengah sisi kiri dan kanan dengan model sliding door, sedangkan Blind Van memiliki pintu tengah sisi kiri dengan model yang sama serta dinding samping tertutup panel.

Keduanya didesain dengan bukaan pintu belakang swing ke atas untuk memudahkan keluar masuk barang atau penumpang dan dapat memberikan perlindungan dari hujan saat memasukkan atau mengeluarkan barang.

New Carry Minibus memiliki ruang kabin yang lega dan muatan hingga 10 orang dalam empat baris kursi. Untuk meningkatkan kenyamanan, kursinya didesain modern, dilapisi kulit sintetis, dengan charger conector di setiap baris tempat duduk. Lantai mobil didesain rata, dilengkapi plafon tertutup dan lampu interior di tengah, serta AC double blower.

New Carry Minibus hadir dengan varian AC P/S dan Non AC P/S, Suzuki New Carry Minibus menawarkan tiga pilihan warna, yaitu Superior White, Silky Silver, dan Real Black. 

Sedangkan Carry Blind Van hadir dengan ruang kabin lega dan desain lantai yang rata yang memaksimalkan muatan barang. Bukaan pintu didesain lebih besar sehingga memudahkan akses keluar dan masuk barang muatan.

Adanya partisi antara ruang kabin dengan bagian belakang serta dinding samping yang ditutup dengan panel juga diharapkan dapat menjaga keamanan barang muatan. Tipe ini hadir dengan warna Superior White dengan dua varian yaitu AC P/S dan Non AC P/S.

Konfigurasi dari kedua produk itu dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing konsumen. Sehingga kehadiran kedua varian New Carry dapat membantu beragam bidang usaha yang membutuhkan kendaraan terpercaya untuk menjalankan usaha.

Sayangnya, untuk unitnya pasar otomotif Sultra sepertinya harus bersabar menunggu ketersediaan kedua varian New Carry ini.

“Belum ada, saya belum tau pastinya kapan. Tapi kemungkinan secepatnya unitnya ada,” tandasnya.

 

 

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *