by

PT OSS Memanggil CTKL Empat Divisi ke Tahap Selanjutnya

Ketgam : Sukri Nur, Kepala Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokoler Sekretariat Daerah (Setda) Konawe.

KONAWE, INDITIMES.ID–  Calon Tenaga Kerja Lokal (CTKL) PT OSS dari empat divisi berhak ke tahap selanjutnya, rapid test dan swab test. Empat divisi tersebut yakni, security, admin timbangan, welder, elektrik.

Kabag Humas dan Protokoler Setda Konawe, Sukri Nur, melalui releasenya Kamis 10 Desember 2020, mengatakan dari empat divisi, tiga divisi lanjut ke tahap rapid test dan satu lainnya swab test.

“Tiga divisi yang masuk ke tahap rapid test yakni, security, admin timbangan, dan welder. Sedangkan Divisi Elektrik masuk tahap swab test,” katanya.

Sementara itu, untuk jadwal rapid test ketiga divisi dilaksanakan di Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) RS Konawe, Sabtu 12 Desember 2020, mulai pukul 08:00-13:00 Wita. Selanjutnya, selanjutnya Senin 14 Desember 2020 ketiga divisi masuk ke tahap tes lapangan bertempat di PT OSS Morosi, mulai pukul 08:00 Wita sampai selesai.

“Saat test lapangan, CTKL dari tiga divisi ini wajib membawa KTP asli, Foto copy KTP sebanyak tiga lembar, dan wajib memakai masker,” tegasnya.

Khusus Divisi Elektrik swab test dilaksanakan Sabtu 12 Desember 2020 di RS Covid GOR Konawe, mulai pukul 08:00-13:00 Wita, selanjutnya Selasa 15 Desember 2020, tes lapangan dilaksanakan di PT OSS Morosi mulai pukul 08:00 Wita sampai selesai. Wajib membawa hasil swa test, KTP asli, foto copy KTP sebanyak tiga lembar, dan memakai masker.

Jumlah CTKL yang lulus berkas dan melanjutkan ke tahap rapid test  Divisi Security berjumlah 30 CTKL untuk yang mengikuti test tahap satu, 23 CTKL untuk tahap 3, dan 29 CTKL untuk tahap 4. Divisi Timbangan 96 CTKL, Divisi Welder 27 CTKL, dan Divisi Elektrik 5 CTKL.

Untuk nama CTKL yang lulus ketahap selanjutnya dapat dilihat di papan informasi Gedung Wekoila Lingkup Pemda Konawe.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *